Polsek Bumijawa -Tribratanews.tegal.jateng.polri.go.id – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan komunikasi dengan masyarakat perlu adanya pendekatan yang baik. Melalui Kegiatan Jumat curhat, anggota Polsek Bumijawa bersama masyarakat duduk bersama untuk membahas keluhan dan menerima saran atau masukan baik dari Polsek Bumijawa ataupun masyarakat karena merupakan program dari Bapak Kapolri kepada jajarannya. Jumat (08/12/2023).
Kapolres Tegal AKBP Mochamad Sajarot Zaqun, S.H., S.I.K. melalui Kapolsek Bumijawa IPTU IMAN AGUS F, S.H., memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan kegiatan jumat curhat bersama masyarakat diwilayahnya guna mendukung Bapak Kapolri. Berlokasi di Ds. Guci Kecamatan Bumijawa Kab. Tegal, Kanit Binmas Polsek Bumijawa Aiptu Sulisno melaksanakan kegiatan jumat curhat dengan masyarakat setempat dalam rangka menampung keluhan masyarakat, memberi saran dan masukan serta memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang bahaya kenakalan remaja aksi Bullying, serta lain lain seputar gangguan kamtibmas yang marak terjadi. Didalam kesempatan tersebut, Polsek Bumijawa melalui Kanit Binmas ingin menjalin komunikasi dan kerjasama dengan masyarakat setempat dengan mengajak agar selalu waspada terhadap situasi yang sedang terjadi, dengan menjaga lingkungan agar aman dan kondusif, tidak terjadi adanya aksi kriminalitas, kenakalan remaja. Dikesempatan itu juga memberi pesan waspada akan musim hujan rawan akan tanah longsor dan pohon tumbang “jelasnya”















