Kamtibmas

Polsek slawi laksanakan jumat curhat kepada warga di balai desa dukuhsalam

Polsek slawi laksanakan jumat curhat kepada warga di balai desa dukuhsalam

Tribratanews.tegal.jateng.polri.go.id , POLRES TEGAL – Polsek Slawi Dalam menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah hukum polsek Slawi sehingga Polri Polres Tegal Kapolres Tegal AKBP Mochamad Sajarot Zakun, S.H.,S.I.K melalui Kapolsek Slawi AKP Bambang Marsudiyanto, SH ajak warga untuk duduk sambil ngobrol yang selalu siap hadir ditengah-tengah masyarakat sambil gendu-gendu rasa dan Curhat , Jum’at, 03/11/2023.

Dalam giat ini dimulai pukul 08.20 wib Kapolsek slawi AKP Bambang Marsudiyanto, SH melalui kanit reskrim Aipda Muh Muhtar om, SH, bhabinkamtibmas desa dukuhsalam aiptu puguh hatiyanto, SH, kanit intel Aiptu Mulyono dan kanit binmas Aiptu Dwi Putra melaksanakan patroli guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif supaya warga merasa aman nyaman dalam bermasyarakat serta menjalankan ekonomi dengan lancar.

Dalam pelaksanaan giat patroli ini AKP Bambang Marsudiyanto,SH selaku kapolsek slawi bersama bhabinkamtibmas melaksanakan tugas di wilayah hukumnya supaya tercipta situasi yang aman dan kondusif, dalam hal ini patroli berlangsung ke balai desa dukuhsalam slawi dengan bertatap muka dengan warga dan sekaligus saling curhat guna mendekatkan secara emosional.

Dalam kegiatan ini salah satu warga yaitu bapak waskino menyampaikan jika sudah beberapa waktu tiga hari ini warga dukuhsalam di kagetkan adanya pelemparan batu sejak pukul 18.00 s/d dini hari bahkan rumah warga ada yang sampai berlubang akibat peristiwa tersebut, mohon untuk di tindak lanjuti.

Kemudian bhabinkamtibmas desa dukuhsalam Aiptu puguh Hariyanto, menyampaikan jika pelemparan batu itu sangat meresahkan dan sudah 3 hari ini bhabinkamtibmas terjun langsung bersama warga, sehingga untuk menghindari adanya korban baik materiil atau jiwa sehingga perlu di adakan siskampling dan tingkat kewaspadaan ditingkatkan. Karena peristiwa ini dari pihak kepolisian harus mempelajari motif dari pelaku tersebut terlebih dahulu.

Dan hingga berakhirnya kegiatan ini berjalan dengan aman dan kondusif serta warga antusias tinggi, karena baru melihat langsung ada pak polisi mengajak curhat.

1. Facebook Polres Tegal (@polrestegalID) ; https://www.facebook.com/polrestegalID 2. Instagram (@polrestegal) ; https//www.instagram.com/polrestegal/ 3. Twitter (@polrestegalkab) ; https//twitter.com/polrestegalkab/ 4. Youtube Polres Tegal ;…

Related Posts

1 of 3,879